Rangkuman Berita Utama Sabtu, 15 Februari 2025

Suasana perayaan HUT ke-17 Partai Gerindra di Sentul International Convention Center, Bogor, Jawa Barat, Sabtu (15/2/2025). Foto: IG@gerindra

Share

Politik

1. Perayaan HUT ke-17 Partai Gerindra di Sentul International Convention Center (SICC), Bogor, hari ini, dihadiri para ketua umum semua partai politik Koalisi Indonesia Maju (KIM). Ketum PDIP Megawati yang mendapat undangan, tidak hadir karena sedang umroh, tapi diwakili oleh Ketua DPP PDIP Said Abdullah dan Bendahara Umum Olly Dondokambey.

Kehadiran mantan Presiden Jokowi mendapat perhatian ribuan kader Gerindra yang memadati arena acara tersebut. Posisi duduk Presiden Prabowo yang Ketum Gerindra, diapit Jokowi dan Wapres Gibran, putra Jokowi.

Menantu Jokowi, Bobby Nasution, yang terpilih sebagai gubernur Sumatera Utara, tampil membacakan “jati diri partai” setelah mendapat kartu anggota Gerindra, saat acara tersebut. Putra bungsu Jokowi, yang juga Ketua Umum PSI, Kaesang, juga hadir.

2. Dalam pidato di acara tersebut, Presiden Prabowo menyinggung sejumlah hal, salah satunya adalah keputusan Gerindra yang akan mencalonkan kembali dirinya, dalam Pilpres 2029. Prabowo menerima dukungan itu dengan catatan, tidak akan maju lagi apabila program-program pemerintahannya dalam 5 tahun ini tidak berhasil.

Prabowo juga mengaku tidak suka jika ada pihak yang menjelek-jelekkan Presiden ke-5 RI, Megawati Soekarnoputri, yang dia sebut sebagai sosok yang berjasa bagi negeri. Prabowo juga menyinggung julukan “kabinet gemuk” yang dialamatkan para pengamat kepada Kabinet Indonesia Maju (KIM). Dia mengaku tidak peduli dengan kritikan tersebut. Yang penting hasilnya, kata Prabowo.

3. Jokowi memberikan pidato dalam acara tersebut atas permintaan Prabowo. Dalam sambutannya, Jokowi mengatakan bahwa Prabowo menjadi satu-satunya presiden terkuat di dunia, karena didukung rakyat yang tercermin dari hasil survei yang mencapai lebih dari 80%, dan didukung lebih dari 80% anggota parlemen.

Karena itu, kata dia, tidak ada yang berani mengkritik Prabowo. Namun, dalam pidato itu, Jokowi juga mengatakan bahwa ia dua kali mengalahkan Prabowo pada Pilpres 2014 dan 2019. Presiden Prabowo memberikan cinderamata berupa keris warna keemasan kepada Jokowi.

Baca Juga  Rangkuman Berita Utama Jumat, 7 Maret 2025

4. Terkait keputusan Kongres Luar Biasa (KLB) Gerindra kemarin, yang menetapkan akan mencalonkan kembali Prabowo dalam Pilpres 2029, Ketum Partai Golkar Bahlil Lahadalia menyatakan, dia pribadi dan DPP Golkar mendukung penuh keputusan itu.

Kata Bahlil, dukungan ini sebagai kado Golkar untuk Ultah ke-17 Gerindra. Sikap serupa juga disuarakan oleh Sekjen PSI, Raja Juli Antoni. Namun, Ketum PKB Muhaimin Iskandar yang menjabat sebagai Menko Bidang Pemberdayaan Masyarakat, tidak menunjukkan sikap tegas seperti Bahlil dan Raja Juli.

5. Dalam acara silaturahmi ketum parpol dan pengurus KIM kemarin di kediaman Prabowo di Hambalang, Bogor, Prabowo menawarkan KIM menjadi koalisi permanen. Koalisi ini beranggotakan Gerindra, Golkar, Demokrat, PAN, PSI, PBB, dan partai yang kemudian menyusul sebagai anggota adalah PKS, PKB, dan Nasdem.

Ketum Nasdem Surya Paloh, menyambut baik ajakan Prabowo itu. Ketum PKB Muhaimin Iskandar merespons, koalisi permanen ini berlaku sampai kapan pun.

Presiden ke-6 RI, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) yang mewakili Demokrat meminta kepada para elite partai politik KIM untuk loyal terhadap Presiden Prabowo. Wakil Ketua Umum PAN, Yandri Susanto mengatakan, partainya adalah yang paling setia bersama Prabowo.

Ekonomi

1. Presiden Prabowo mengungkapkan penghematan anggaran akan dilakukan sebanyak 3 putaran, sehingga totalnya akan mencapai Rp 750 triliun. Efisiensi saat ini dengan target Rp 300 triliun, adalah tahap pertama. Efisiensi belanja kementerian/lembaga (K/L) tahap kedua ditargetkan Rp 308 triliun, namun Rp 58 triliun akan dikembalikan ke K/L, sehingga yang tersisa Rp 250 triliun.

Baca Juga  Sekolah Disarankan Batasi Aktivitas Siswa di Ruang Terbuka Saat Cuaca Ekstrem

Putaran ketiga, penghematan dilakukan melalui BUMN, di mana dividen BUMN ditargetkan sebesar Rp 300 triliun. Dari jumlah itu, Rp 200 triliun digunakan untuk negara dan Rp100 triliun dikembalikan ke BUMN.

Dari penghematan Rp 750 triliun itu, sebanyak USD 24 miliar dan sisanya USD 20 miliar akan dikelola Badan Pengelola Investasi (BPI) Danantara yang diresmikan 24 Februari 2025.

2. Menteri Perhubungan Dudy Purwagandhi memastikan, program mudik gratis 2025 tidak akan terganggu meski ada pemangkasan anggaran yang signifikan. Dengan pagu anggaran sebesar Rp 17,725 triliun, Kemenhub memastikan berbagai program transportasi publik, termasuk mudik gratis, tetap terlaksana dengan baik dan tepat sasaran.

Dari total anggaran tersebut, Ditjen Perhubungan Darat mendapat alokasi Rp 3,14 triliun, sementara Ditjen Perhubungan Laut memperoleh Rp 7,32 triliun. Efisiensi anggaran Kemenhub pada 2025 mencapai 43,66%, atau sekitar Rp 13,72 triliun dibandingkan dengan anggaran awal yang sebesar Rp 31,45 triliun.

3. Dirjen Minerba Kementerian ESDM, Tri Winarno mengisyaratkan, perguruan tinggi tidak akan diberikan Izin Usaha Pertambangan (IUP) dalam RUU Minerba yang saat ini tengah dibahas di DPR. Tri mengatakan, perguruan tinggi adalah penerima manfaat, bukan pemegang IUP.

Menurut dia, revisi RUU Minerba hanya menyesuaikan beberapa aspek terkait status perguruan tinggi sebagai kelompok prioritas yang dapat mengelola tambang. Meski demikian, mekanisme lelang wilayah izin usaha pertambangan (WIUP) tetap berlaku, termasuk bagi kelompok prioritas.

Saat ini, pembahasan revisi UU Minerba masih berkutat pada Daftar Inventarisasi Masalah (DIM). Menurut Wamen ESDM, Yuliot Tanjung, proses pembahasan masih berlangsung di tingkat Panitia Kerja. Perjalanan menuju pengesahan masih jauh.

Baca Juga  Jokowi Terus Tempel Prabowo Demi Gibran dan Amankan Kasus

Trending Medsos

Terdapat lebih dari 10 ribu pencarian di Google mengenai Renville Antonio, setelah Bendahara Umum Partai Demokrat, Renville Antonio, dilaporkan tewas saat motor gede yang dinaikinya terlibat kecelakaan dengan mobil pikap di Asembagus, Situbondo, Jawa Timur, Jumat pagi (14/2/2025).

Renville dikabarkan tewas di lokasi kejadian, akibat mengalami luka dan pendarahan di kepala. Jenazahnya dimakamkan di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Keputih Surabaya, Jumat malam.

Highlights

1. Dari serangkaian kegiatan peringatan HUT ke-17 Gerindra, muncul paling sedikit 2 hal yang menarik perhatian, yakni tawaran Prabowo supaya KIM menjadi koalisi permanen, dan putusan Gerindra untuk mencalonkan kembali Prabowo dalam Pilpres 2029.

Untuk usulan KIM menjadi koalisi permanen, tentu saja merupakan upaya yang tidak mudah, karena masing-masing partai punya kekhasan. Di sisi lain jika hal itu terwujud, maka akan memunculkan kecenderungan monopoli kekuasaan, yang jelas tidak sehat bagi demokrasi.

Hal kedua tentang pencalonan kembali Prabowo dalam Pilpres 2029, memang terkesan “terlalu jauh”. Prabowo belum genap berkuasa 4 bulan, tapi sudah diproyeksikan untuk maju 5 tahun mendatang. Prabowo sendiri mengaku, tak akan maju jika dalam 5 tahun ini program-program kerjanya tidak berhasil.

Namun, publik tentu tak bisa mengabaikan kultur patronase yang melekat kuat dalam masyarakat kita, tak terkecuali di dalam partai, sehingga keputusan Gerindra tersebut, besar kemungkinan juga atas kemauan sang patron.

2. Koalisi permanen yang digagas Prabowo, sudah terbukti tidak terjadi di Pilkada 2024, karena situasi dan proses dinamika kepentingan politik yang berbeda di masing-masing daerah. Kemungkinan nantinya, untuk kepentingan pemilihan pemimpin nasional bisa saja tetap berkoalisi, namun untuk pemilihan pemimpin lokal, kepentingan lokal akan lebih dominan mempengaruhi.

 

BDS Alliance

Share

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *